10 Cafe di Jakarta Barat yang Stylish, Cocok Masuk Bucket List!

Hai, Kopinians!

Di tengah kesibukan padat, jangan lupa luangkan waktu buat rileks. Cafe bisa jadi salah satu pilihat spot untuk bersantai buat pencinta kopi. Entah itu buat nongkrong bersama teman-teman, rekan kantor, atau bahkan me time.

Selain cozy, cafe yang stylish juga bisa memanjakan mata kamu yang lagi pengen rileks. Nah, kali ini Minkop sudah kurasi lagi nih daftar cafe di Jakarta Barat yang stylish dan minimalis.

Minkop juga bakal kasil alternatif cafe atau coffee shop yang menyediakan minuman kopi dengan rasa light, khusus untuk kamu pencinta kopi ringan. Bahkan makanan ringan sampai makanan utama yang disediakan juga tidak kalah menarik.

Rekomendasi Cafe di Jakarta Barat

Jakarta Barat adalah wilayah yang cukup sibuk dan dipadati penduduk. Namun, hal ini membuka potensi untuk bisnis makanan dan minuman tumbuh di daerah ini, salah satunya bisnis cafe.

Berikut ini daftar cafe di Jakarta Barat yang nyaman banget buat nongkrong bersama teman atau sekadar me time.

1. Kopikohlie

Alamat: Jl. Duta Raya No. 77A 2, Duri Kepa, Kebon Jeruk, Kota Jakarta Barat
Jam operasional: 10.00-22.00 WIB
Kisaran harga: Rp16.000-Rp30.000

Kalau kamu mencari-cari cafe di Jakarta Barat yang asyik dan estetik, Minkop rekomendasikan Kopikohlie. Lokasi cafe ini terletak di Duri Kepa, di dalam daerah komplek dengan nuansa greeny. Konsep kafenya sendiri lebih ke outdoor. Biasanya kelemahan kafe outdoor jadi kurang nyaman jika cuaca sedang panas. Namun di sini suasananya tetap asri.

Terkait kopi, cafe ini melakukan sangrai atau penggorengan biji-bijian kopi. Jadi, kamu bisa memesan biji kopi mulai dari ukuran 250 gram dengan variasi tertentu di cafe ini.

Untuk minuman kopinya, kamu bisa mengatur kadar kopinya, apakah mau lebih strong atau light. Kamu juga tidak perlu khawatir bila ingin kopi yang light. Barista bakal melayani dengan ramah dan memberi rekomendasi terbaik.

2. Coffix Coffee

Alamat: Rukan Grand Puri Niaga, Jalan Puri Kencana Blok K6/2A, RT 11/RW 7, Kembangan Selatan, Kembangan, Jakarta Barat
Jam operasional: 08.00-18.00 WIB
Kisaran harga: Rp15.000-Rp55.000

Cafe di Jakarta Barat ini tenang, minimalis, bahkan untuk me time atau mengobrol bersama teman-teman. Lokasinya ada di ruko dan posisinya menghadap ke pinggir tol. Mengusung desain minimalis, cafe ini nyaman banget buat me time atau nongkrong.

Kalau kamu pencinta kopi berat, kamu bakal dimanjakan dengan espresso, cappuccino, hingga latte. Biji kopi pilihan Coffix pun juga terpilih dan memberi kenikmatan yang sesuai dengan selera kamu.

Ada juga menu untuk non-coffee drinkers, seperti matcha dan chocolate. Buat pelengkap menikmati kopi dan aromanya, ada makanan ringan seperti fries dan croissant butter.

3. Caffeine Suite

Alamat: Jl. Duri Mas Dalam I Raya No 38, Duri Kepa, Jakarta Barat
Jam operasional: 09.00-18.00 WIB
Kisaran harga: Rp10.000-Rp65.000

Cafe di Jakarta Barat ini berada di dalam komplek perumahan dan cukup tricky untuk menemukannya. Namun jangan khawatir, karena dari Google Maps pun sudah menunjukkan bahwa cafe ini bisa diakses dengan kendaraan roda empat atau motor.

Dari segi suasananya, terbilang minimal dan cozy, cocok untuk nongkrong bareng teman-teman. Saking nyamannya, datang ke sini rasanya kayak lagi berkunjung ke rumah teman.

Kalau soal menu kopi ada manual brew bahkan ada specialty kopi geisha di cafe ini. Ada kopi, pasti ada cemilan. Nah, kamu bisa coba vietnamese spring rolls, pisang goreng, hingga kentang goreng yang bisa memanjakan lidahmu.

4. Fountainhead Cafe

cafe di Jakarta Barat, fountainhead cafe
Suasana di Fountainhead Cafe (sumber: Instagram/@fountainhead.co).

Alamat: Jl. Masjid Al Ihsan, Meruya Utara, Kec. Kembangan, Jakarta Barat
Jam operasional: 09.00-21.00 WIB
Kisaran harga: Rp37.000-Rp65.000

Cafe dengan bangunan bergaya Eropa minimalis dan estetik ini tidak bisa kamu lewatkan buat disambangi. Semua yang ada di cafe di Jakarta Barat ini serba minimalis dan vibe-nya benar-benar nyaman untuk nongkrong. Ada juga area indoor dan outdoor yang membuat kamu bisa makin betah.

Ada berbagai menu kopi yang ditawarkan di sini, yang terfavorit, yaitu caramel macchiato dan latte float. Adapun Cafe Latte menjadi menu andalan FountainHead.

Untuk minuman non-kopi, kamu bisa memilih menu pink lady yang memberikan sensasi kesegaran di lidahmu. Bila kamu ingin kopi yang strong, cafe ini juga menyediakan minuman v60.

5. Coteca

Alamat: Jl. Rawa Belong No. 2, RT 7/RW 15, Palmerah, Jakarta Barat
Jam operasional: 10.00-22.00 WIB
Kisaran harga: Rp18.000-Rp40.000

Cafe ini berada di Rawa Belong, daerah Palmerah. Patokannya, dekat dengan Binus Anggrek. Suasana cafe ini sangat asri, karena meski indoor, di tiap sudutnya kamu bakal menemukan banyak tanaman hijau di dalam pot.

Terdapat area outdoor yang bisa digunakan untuk merokok. Ambience kafe ini sangat nyaman. Meski terbilang tidak terlalu luas, kamu tetap bisa nongkrong seru bareng bestie di sini.

Menu andalan di cafe Coteca ini salah satunya Cotecube, espresso yang dibekukan dalam bentuk kotak hasil cetakan es, lalu disajikan dengan susu. Rasanya tidak terlalu manis, cocok buat pencinta kopi yang sederhana.

Di cafe ini kamu pun bisa memilih biji kopi yang bakal disajikan di dalam cangkirmu. Untuk kudapan, ada menu popcorn chicken, sausage, dan fries.

6. SiniLagi

cafe di Jakarta Barat, SiniLagi
Suasana di Sinilagi (sumber: Instagram/@sinilagi.id).

Alamat: Ruko Puri Kencana. Jalan Puri Kencana Blok K7/3U, Kembangan, Jakarta Barat
Jam operasional: 07.00-21.00 WIB
Kisaran harga: Rp17.000-Rp165.000

Kalau mau ngopi nyaman dan santai di tengah kesibukan dan riuhnya area bisnis ruko Puri, cafe di Jakarta Barat ini bisa jadi pilihan. Dari segi interior, ada kesan modern yang ditawarkan cafe ini.

Aneka menu kopi bisa kamu coba di sini, mulai dari cappuccino, espresso tonic, hingga avocado coffee cold. Bahkan ada menu signature Es Kopi Susu Sinilagi yang patut kamu coba.

Ada juga makanan ringan popcorn chicken sambal matah yang membuat lidah bergoyang dan ketagihan. Bikin penasaran, nih!

7. Upstairs Coffee Signature

cafe di Jakarta Barat, upstairs coffee signature
Suasana outdoor Upstairs Coffee Signature (sumber: Upstairs Coffee Instagram).

Alamat: Jl. Kembang Kerep No. 21, Puri, Jakarta Barat
Jam operasional: 09.00-22.00 WIB
Kisaran harga: Rp20.000-Rp75.000

Kalau kamu tinggal di daerah Puri, ini adalah salah satu cafe di Jakarta Barat yang kamu bisa nikmati nuansa malam asyik bersama teman-teman satu tongkrongan. Sajiannya juga tidak kalah menarik dengan area rooftop-nya.

Untuk minuman kopi, terdapat aneka ragam yang ditawarkan, seperti latte, irish latte, hingga cranberry espresso. Ingin manual brew v60 sesuai keinginanmu? Kamu bisa minta sesuaikan dengan baristanya.

Untuk makanan utama, ada Nasi Goreng Jambal, Beef Tek-Tek, Aglio Olio, dan makanan ringan bisa pilih cheesecake atau brownies with ice cream.

8. O’Good Coffee

Alamat: Jl. Dr. Susilo Raya No.16, Grogol Petamburan, Jakarta Barat
Jam operasional: 10.00-23.00 WIB
Kisaran harga: Rp32.000-Rp121.000

Cafe ini memiliki tempat luas dengan interior vintage dan stylish. Ada pula area outdoor. Suasananya terbilang cukup ramai, tetapi kamu masih bisa bersantai dengan teman-teman.

Dari segi makanan, menu utama daging terbilang juicy dan fries benar-benar gurih. Kemudian, dari segi kopinya pun creamy dan manisnya pas. Menu-menu kopi lainnya yang unik, ada kopi gula aren, bahkan coffee beer hingga rainbow latte.

Soal harga, cukup terjangkau. Kalau kamu berkunjung ke sini, Minkop yakin kamu akan betah dan bisa masuk ke bucket wishlist!

9. Teras Koepi

Alamat: Jl. Duri (Tss Raya) No.15A 9, Duri Utara, Kec. Tambora, Kota Jakarta Barat
Jam operasional: 10.00-22.00 WIB
Kisaran harga: Rp12.000-Rp35.000

Cafe di Jakarta Barat ini minimalis dan memberikan kesan nyaman yang benar-benar membekas di ingatan. Terdapat area indoor dan outdoor yang menarik, cocok jadi salah satu cafe instagrammable di Jakarta Barat.

Dari sisi harga sangatlah terjangkau. Minkop sudah mencoba Kopi Susu Nostalgia. Kopi tubruk ini mengandung rasa pahit dan creamy yang pas untuk lidah Minkop. Kombinasi antara susu dan kopinya juga terbilang enteng. Menu lainnya, ada cafe latte, affogato, americano, dan lain-lain.

10. Ground Floor Coffee Shop

Alamat: Ruko Tomang Tol, Jl. Kedoya Angsana Raya A2, Jakarta Barat
Jam operasional: 7.00-20.00 WIB
Kisaran harga: Rp15.000-Rp32.000

Kedai kopi kecil ini minimalis dan sederhana. Ruangan di dalamnya pun nyaman dan cocok banget untuk me time. Terdapat beragam jenis kopi di menu dan ada kategori flavored non-coffee.

Minkop pernah datang ke sini dan pesan pandan latte yang rasanya light. Cemilan pendampingnya, Minkoop mencoba butter croissant yang memberikan paduan combo memuaskan. Coba deh, datang ke sini!

Nah, itu dia daftar rekomendasi cafe di Jakarta Barat yang suasananya cozy dan stylish. Kalau kamu menemukan cafe yang menurutmu baru dan nyaman, Share dong di kolom komentar di bawah. Selain itu, cek juga cafe di Tanjung Duren untuk kamu yang ingin berpergian ke daerah ini! Cheers!

Alvin

Alo Kopinians! Aku Alvin, seorang penulis, penikmat kopi, dan hobi diskusi. Aku suka kopi, karena saking penasarannya, aku nulis tentang perkopian. Yuk, temukan artikel rekomendasi sama bahas kopiku di sini! Cheers! coffee holics!

Artikel Lainnya

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *